6 Manfaat Kurma Untuk Ibu Hamil Yang Luar Biasa

Manfaat kurma untuk ibu hamil sangatlah besar, mengingat buah ini kaya akan kandungan nutrisinya.

Di mana nutrisi sendiri sangatlah dibutuhkan oleh ibu dan juga janin yang dikandungnya agar sehat selalu dan mendukung tumbuh kembang bayi.

Buah kurma yang rasanya manis ini juga merupakan sumber energi yang kaya akan vitamin, mineral, dan serat.

Sehingga buah Nabi ini pun juga disarankan untuk disantap saat berbuka puasa setelah beberapa jam sebelumnya tidak ada makanan dan minuman yang masuk.

Sehingga tidak mengherankan jika buah ini juga sangat disarankan untuk dikonsumsi bagi ibu hamil karena memiliki segudang manfaatnya.

Apa saja manfaat buat kurma berikut penjelasannya dibawah ini.

Manfaat Kurma Untuk Ibu Hamil

Bagi Anda yang saat ini sedang mengandung, maka Anda perlu untuk mengetahui apa saja manfaat dari mengkonsumsi kurma ketika hamil.

Baca Juga : 6 Macam Buah Yang Bagus Untuk Ibu Hamil

Manfaat Kurma Untuk Ibu Hamil Sebagai Sumber Energi

Manfaat Kurma Untuk Ibu Hamil Sebagai Sumber Energi

Selama masa kehamilan, otomatis seorang perempuan harus memenuhi nutrisi untuk dua orang, yakni perempuan itu sendiri dan bayi di dalam kandungannya.

Dan dalam beberapa bulan kedepan, perempuan yang sedang hamil membutuhkan energi yang ekstra.

Untuk menambah energi, Anda bisa mengkonsumsi kurma setiap hari sebagai asupan gula alami yang sangat dibutuhkan, dan pastinya tanpa ada tambahan kalori.

Mencegah Terjadinya Sembelit Saat Hamil

Sembelit Saat Hamil

Diketahui bahwa salah satu kandungan yang terdapat di dalam buah kurma adalah serat.

Manusia perlu memenuhi asupan seratnya untuk bisa melancarkan pencernaan.

Bagi ibu hamil bisa mengkonsumsi buah kurma untuk menjaga sistem pencernaan agar tetap sehat dan terhindar dari sembelit.

Karena kurma juga mengandung gula alami, maka mengkonsumsi kurma beberapa butir saja sudah bisa membuat kenyang, namun tetap menjaga berat badan tetap dalam kondisi stabil.

Mencegah Bayi Yang Terlahir Cacat

Mencegah Bayi Yang Terlahir Cacat

Setiap calon ibu tentunya berharap agar anak yang dikandungnya bisa lahir dengan sehat dan tanpa cacat sedikitpun.

Hal ini dapat Anda cegah dengan mengkonsumsi kurma yang mengandung asam folat. Di mana asam folat ini bermanfaat untuk mencegah agar bayi tidak terlahir cacat

Mencegah Terjadinya Anemia

Anemia atau kekurangan darah selama masa kehamilan bisa saja terjadi.

Untuk mencegahnya, maka ibu hamil bisa mengkonsumsi buah kurma yang kaya akan zat besi dan sangat dibutuhkan di masa kehamilan.

Zat besi ini akan menjaga kadar hemoglobin di dalam tubuh ibu serta mampu untuk menguatkan sistem imun dari ibu dan bayinya di dalam kandungan. Sehingga keduanya akan lebih terlindungi dari serangan penyakit.

Membantu Pertumbuhan Tulang Bayi

Diketahui bahwa vitamin K sangat bermanfaat untuk mendukung pertumbuhan tulang, dan vitamin ini bisa ditemukan di dalam buah kurma.

Bagi ibu hamil yang rutin mengkonsumsi buah kurma, maka ia dapat memenuhi kebutuhan akan vitamin K untuk bayinya.

Karena saat bayi lahir, kadar vitamin K yang dimilikinya masih rendah. Jadi, saat Anda hamil bisa mengkonsumsi kurma atau saat bayi sudah lahir, maka vitamin K bisa diserap melalui ASI yang diberikan.

Memudahkan Proses Persalinan

Ibu hamil yang mengkonsumsi buah kurma, maka akan membantu untuk mendorong oksitosin dalam melakukan kontraksi di rahim. Sehingga akan meningkatkan sensitivitas di uterus.

Lalu asam lemak jenuh dan asam lemak tidak jenuh di dalam kurma akan memberikan energi pada ibu hamil untuk memproduksi prostaglandins yang sangat dibutuhkan saat proses persalinan dan itu penting supaya proses persalinannya berjalan lancar..

Jadi, bagi Anda yang saat ini sedang mengandung, maka dianjurkan untuk mengonsumsi buah kurma. Karena di dalam buah ini terkandung berbagai zat yang bermanfaat untuk kesehatan ibu dan bayi yang dikandungnya.

Baca Juga : Kondisi Trimester Pertama Pada Kehamilan

Sekian penjelasan tentang manfaat buah kurma dari A Saimpai Z,Jika menyukai artikel ini jangan lupa share dimedia sosial kamu terima kasih.