Kaki Bengkak Saat Hamil dan Bagaimana Cara Mengatasinya

Kaki bengkak saat hamil ,Berubahnya postur tubuh dari wanita yang hamil merupakan hal yang wajar, dengan catatan bahwa perubahan tersebut masih dalam hal yang normal.

Gejala yang tidak normal pada masa kehamilan biasanya ditandai dengan memburuknya kondisi kesehatan, turunnya berat badan, atau adanya beberapa bagian tubuh yang mengalami bengkak secara tidak wajar.

Wanita hamil biasanya akan mengalami keluhan bengkak pada kakinya. Hal ini disebabkan karena kaki memiliki beban yang lebih berat dari sebelumnya dikarenakan berat dari sang ibu yang bertambah.

kaki bengkak saat hamil 

Kondisi ini sendiri masih tergolong wajar, namun jika bengkak yang dialami tidak kungjung reda, maka dibutuhkan perawatan khusus. Kaki bengkak saat hamil terjadi karena tubuh yang cenderung menahan cairan yang lebih banyak sekitar 30 % dari kondisi wanita normal.

Cairan yang tertahan pada bagian kaki akan semakin parah seiring kondisi rahim yang semakin membesar. Kondisi ini kemudian membuat adanya pembuluh pada bagian kaki yang terhambat sehingga mengakibatkan terganggunya arus balik darah ke jantung.

Cara Mengatasai:

Kaki Bengkak Saat Hamil sangat sering dialami oleh perempuan yang tengah memasuki trimester kehamilan. Pada masa ini, perut akan semakin membesar yang diikuti dengan berat badan yang semakin bertambah pula sehingga membuat kaki menopang beban yang semakin berat dari sebelumnya.

Meskipun hal ini bisa sembuh dengan sendirinya, namun kaki yang bengkak bisa memberi rasa yang tidak nyaman bagi ibu hamil. Kaki yang bengkak saat masa kehamilan bisa diatasi dengan beberapa cara:

Ketika duduk, usahakan agar posisi kaki Anda berada lebih tinggi dari jantung. Hal ini bertujuan untuk mengatur sirkulasi darah agar bisa menjadi lebih lancar. Sedangkan jika Anda sedang tidur, gunakan bantal untuk mengganjal kedua kaki agar posisi kaki saat tidur bisa lebih tinggi dari jantung dan kepala.

trimester kehamilan

Apabila kehamilan Anda sudah semakin membesar, hindarilah untuk berdiri dalam waktu yang lama, terutama bila ada rasa pegal-pegal pada bagian kaki. Rasa pegal pada bagian kaki tersebut merupakan indikator bahwa otot dan peredaran darah mengalami kelelahan.

Tips mengatasi kaki bengkak saat hamil selanjutnya adalah posisi saat tidur. Sebaiknya posisikan tubuh agar miring ke kiri. Hal ini sangat disarankan karena pembuluh darah balik terdapat bagian kanan tubuh, sehingga bisa membuat tekanan pada tubuh menjadi berkurang.

memijat sendiri kaki bengkak saat hamil

Baca Juga : Manfaat Kurma Untuk Ibu Hamil? Banyak Manfaat Untuk Ibu Dan Bayi Yang Dikandung

Apabila Anda termasuk ibu hamil yang suka berenang, usahakan agar berjalan di dasar kolam karena daya apung dari kolam bisa mengangkat bayi di dalam perut sehingga peredaran darah Anda bisa menjadi lebih normal.

Olahraga juga sangat dibutuhkan selama kehamilan agar kesehatan sang ibu bisa terjaga dan bisa melalui masa kehamilan dengan lebih stabil. Dengan melakukan olahraga selama kehamilan, bisa membantu untuk mengatasi keluhan yang dialami sekaligus melatih sistem pernapasan untuk menghadapi persalinan.

Hindari pula penggunaan sepatu yang membuat kaki menjadi terikat atau sepatu yang memiliki ukuran kecil. Pasalnya, sepatu seperti ini hanya akan semakin menghambat peredaran darah pada kaki.

Untuk asupan makanan, sebaiknya perhatikanlah jenis makanan tertentu yang mengandung garam berlebih. Usahakan untuk mengonsumsi makanan bergaram dalam batas wajar.

Tips terakhir untuk mengurangi bengkak pada kaki adalah dengan melakukan gerakan-gerakan ringan. Saat sedang duduk, tekuk pergelangan kaki Anda secara perlahan dan lakukan gerakan melingkar.

***

Itulah beberapa informasi mengenai kaki bengkak saat hamil beserta beberapa tips untuk mengatasinya. Apabila bengkak pada kaki Anda tak kunjung reda, sebaiknya lakukanlah pemeriksaan medis.

Kaki Bengkak Saat Hamil