Kenali 3 gejala alergi pada bayi karena penggunaan deterjen

Pada orang tua, salah satu hal terberat tentu saja menyaksikan buah hati mereka jatuh sakit. Tak hanya jenis penyakit berat saja.

Penyakit ringan seperti iritasi dan juga alergi pada kulit bisa sangat menyiksa para ibu dan orang tua.

Terlebih bila tidak mengetahui apa yang kiranya menyebabkan terjadi iritasi serta alergi pada bayi. Cara mencari penyebab memang bisa dengan memeriksakan ke dokter.

Namun kamu juga bisa mengenali reaksi alergi atau pun iritasi pada kulit bayi yang disebabkan karena hal berbeda.

Misalnya saja iritasi pada kulit yang terjadi karena deterjen pakaian bayi yang tidak tepat. Atau terjadi reaksi alergi karena produk pewangi di sabun lembut untuk bayi yang digunakan.

Masing-masing akan memberikan tanda-tanda berbeda pada kulit.

Untuk mengenali hal ini, di bawah ini merupakan beberapa gejala alergi pada kulit bayi yang terjadi karena deterjen.

Gejala alergi pada bayi

1. Kulit kering

Kulit bayi kering

Kulit bayi yang mudah menjadi kering bukan hanya karena suhu ruangan. Selain juga karena penggunaan krim yang tidak tepat. Kulit bayi yang cepat terasa kering, terutama bagian kulit yang tertutup pakaian bisa disebabkan karena deterjen pula.

Gejala alergi ini biasa muncul bila tidak menggunakan deterjen pakaian bayi. Deterjen biasa seringnya memiliki banyak kandungan bahan kimia. Sehingga ketika baju menempel pada kulit bayi akan menjadi lebih mudah kering.

Baca Juga : 5 Cara Tradisional Mengatasi Perut Kembung Pada Bayi

2. Timbul bintik merah

bintik merah bayi

Bintik merah biasanya akan tumbul pada bagian tubuh bayi seperti dada dan juga punggung. Hal ini terjadi bila bayi mengalami alergi pada pewangi atau kandungan bahan kimia lain yang terdapat di dalam deterjen. Sehingga akan muncul reaksi alergi bintik-bintik merah pada kulit ini.

3. Iritasi

Iritasi

gejala alergi pada bayi  Reaksi alergi lain yang bisa muncul pada kulit bayi merupakan iritasi. Iritasi ini dimulai dengan kulit yang terasa lebih lembut dan juga tipis.

Kemudian kulit akan memerah sebelum menunjukan tanda-tanda melepuh. Gejala ini paling sering terjadi pada paha, kelamin, hingga lipatan kulit bayi. Seringnya karena deterjen tak menjadikan baju bayi cukup lembut dikenakan.

Sekian artikel tentang Kenali gejala alergi pada bayi karena penggunaan deterjen semoga bermanfaat bagi bunda yah terima kasih.