Inilah Cara Mendidik Anak untuk Menggambar dan Berhitung dengan Benar

Cara Mendidik Anak Anak untuk Menggambar dan Berhitung dengan Benar masih didalam pengawasan orangtua dan pengajar untuk mendidik dalam masa perkembangan yang dilaluinya.

Salah satunya dalam menggambar dan menghitung.

Dua hal ini dapat diperoleh di sekolah dan lebih banyak diperoleh di rumah secara intens dengan orangtua.

Sebagai orangtua maka perlu mengetahui beberapa cara bagaimana mendidik menggambar dan menghitung dengan benar supaya anak dapat mudah menangkap berbagai hal.

Cara Mendidik Anak menggambar

Cara Mendidik Anak menggambar

Berikut adalah cara mendidik anak untuk menggambar diantaranya:

  • Sediakan bahan untuk menggambar, seperti peralatan anak lengkap untuk membuat anak bersemangat dan menuangkan berbagai ide dan kreatifitasnya dalam bentuk dan gambar.
  • Jadilah teladan, dengan menggambar terlebih dahulu untuk membuatnya tertarik dan jangan mendikte anak karena akan membuatnya tertekan dan hasil gambarnya menjadi tidak memuaskan.
  • Sebaiknya Anda berikan dukungan setelahnya. Ketika selesai menggambar bila seorang anak Anda berikan sebuah pujian atau dukungan hal tersebut akan memberikan rasa semangat untuknya dan lebih percaya diri lagi.
  • Biarkan anak menjelaskan gambar yang telah dibuat, hal ini membantu anak mengemukakan idenya dengan gambar dan pastikan menggunakan bahasa yang baik untuk tidak membuat anak tertekan.

Beberapa cara diatas perlu dilakukan oleh orangtua untuk membantu tumbuh kembang anak. Untuk gambar yang dibuat biasanya anak akan menuangkan kreatifitasnya dengan meniru barang disekitarnya atau biasanya menggambarkan keluarga dalam rumah.

Dengan menggambar anak dapat menceritakan berbagai hal yang terdapat dalam pikirannya dan membantu anak dapat mengenal warna dan warna yang tepat untuk barang dari berbagai yang digambarkannya.

Baca Juga :

Cara Mendidik Anak Untuk Berhitung

Cara Mendidik Anak Untuk Berhitung

Berikut adalah cara mendidik anak untuk berhitung diantaranya:

  • Memasang gambar angka di dinding, dengan mengenalkan angka 1 sampai 10 dan tidak mengajarkannya secara bersamaan.
  • Permainan kartu indeks, yang berisi gambar dan jumlah dari angka dengan mengajari penjumlahan dan jenis gambar yang menarik untuk anak.
  • Permainan meletakkan benda dalam keranjang, dengan meletakkan beberapa keranjang dan buat bola-bola kertas dan masukkan benda dalam keranjang sambil dihitung.
  • Kartu dengan gambar lingkaran kecil, dengan membuat kartu satu sampai sepuluh lingkaran kecil dan mengajari anak untuk menghitung berapa jumlah lingkaran yang ada dalam setiap kartu.
  • Permainan memindahkan barang, dapat menggunakan lego atau permainan lain dan minta anak untuk mengambil beberapa bola dalam jumlah dan akan membantu anak pengurangan dan penjumlahan.

Selain itu, dapat juga menggunakan permainan ular tangga dengan permainan dadu yang dilemparkan maka minta anak untuk menghitung titik kecil merah atau putih pada dadu.

Permainan matematik dengan kartu dengan membuat sebuah kartu yang digambari dengan berbagai benda.

Selain itu, berhitung dengan kartu domino, permainan dengan stiker, permainan menggambar benda dan masih banyak lagi dapat digunakan untuk mengajari anak berhitung.

Demikian artikel tentang Cara Mendidik Anak untuk Menggambar dan Berhitung dengan Benar semoga membantu bunda yah terima kasih.